The Eargasm of Audiophile

No Passion Project 🎸

Jangan ngaku pecinta musik sejati kalau lo bukan seorang audiophile!

Orang-orang golongan ini mendengarkan musik hanya yang memiliki kualitas mendekati sempurna. Musik yang kualitas suaranya sangat bening dan jelas. Mendengar musik seperti ini akan membuat telinga kita eargasm!

Sebelum kita mulai, ada yang tau apa itu audiophile? Atau mungkin ada dari kalian yang menjadi seorang audiophile?

Audiophile

Kalo menurut Wikipedia, Audiophile (Latin:audio “mendengar” dan Yunani:philos “kasih”) adalah orang yang memiliki hobi mencari kualitas reproduksi audio yang tinggi melalui penggunaan komponen khusus high-end audio elektronik.1

Audiophiles lebih memilih untuk mendengarkan musik pada tingkat kualitas yang sedekat mungkin dengan kinerja asli dengan mungkin menggunakan komponen high end. Komponen-komponen khusus meliputi turntable, digital-ke-analog konverter, pemerataan perangkat, preamplifier dan amplifier.

Kedua kualitas tinggi solid-state dan tabung vakum amplifier yang digunakan. Pencarian untuk kesempurnaan audio juga dapat mencakup pengeras suara klakson atau speaker elektrostatik, pengkondisi daya, subwoofer dan akustik ruang perawatan.

Nilai audiophile dapat diterapkan pada semua tahap reproduksi musik: awal rekaman audio, proses produksi, dan pemutaran, yang biasanya dalam pengaturan rumah. High-end audio yang mengacu pada mahal, produk-produk berkualitas tinggi, atau esoteris dan praktek digunakan dalam reproduksi musik. Peralatan elektronik yang digunakan oleh audiophiles dapat dibeli di toko-toko spesialis dan website.

Nah, seorang audiophile sangat mencintai musik semurni mungkin (purist), tanpa polesan. Musik yang masih original seperti aslinya ketika direkam dan dynamic rangenya sangat luas karena tidak dikompres. Jadi berasa sedang berada di tengah-tengah konser.

Audiophile bisa direkam dalam format disc atau digital. Untuk disc biasanya berformat Super Audio CD atau DVD-Audio. Sedangkan untuk digital biasanya berformat WAV, FLAC, WMA Lossless, dan Apple Lossless (ALAC).

Kadang kita nemuin CD musik audiophile, tapi begitu diputar, suaranya nggak ada bedanya dengan CD biasa. Nggak usah bingung. Dynamic range pada CD audiophile nggak kedetect oleh pemutar musik standar sehingga kualitas suaranya ya biasa-biasa aja.

Lo harus pakai pemutar musik khusus agar kualitas audiophilenya muncul, yaitu high-end audio. Perangkatnya seabrek, mulai dari konverter digital ke analog, equalizer, ampli tabung, CD player atau bahkan turntable, speaker horn dan elektrostatis, subwoofer, headphone, pengkondisi daya, sampai perawat ruangan akustik. Dan biasanya harganya selangit! Ada harga, ada kualitas! :D

Nggak semua jenis musik cocok dengan audiophile. Musik audiophile kebanyakan klasik dan jazz. Kedua genre musik ini punya dynamic range yang luas dibanding genre musik yang lain. Tapi, ada juga sebagian audiophile yang tidak terkait dengan selera musik yang dia senangi. Mungkin dia senang dangdut, keroncong, metal, atau bisa juga suka semuanya, selama suaranya baik dan benar.

Eargasm!

Eargasm

Kondisi ini terjadi ketika telinga kita menemukan kenikmatan tertinggi saat mendengarkan musik yang kita sukai dengan kualitas tinggi. Seperti orang ketagihan, level eargasm ini terus naik karena pada suatu ketika telinga kita ingin mendengarkan kualitas suara yang lebih baik lagi.

Antara Audiophile, CD, dan MP3

Setidaknya ada 3 tingkatan dalam kualitas musik. Ketiganya ditentukan oleh tingkat kompresinya. Makin banyak dikompresi, kualitasnya makin rendah. Yang tertinggi adalah audiophile. Kedua adalah CD, dan yang paling rendah MP3. Format MP3 saat ini menguasai sekitar 90% format musik. Ukuran filenya yang kecil menjadi alasan utama MP3 begitu berjaya.

Kere Hore!

Kere hore

Harga memang membawa kualitas dan nggak bohong, tapi bisa diakali! Bagi kalian yang mau dengar suara indah audiophile tapi nggak mau rogoh kocek terlalu dalam, kalian bisa join di komunitas Kere-Hore! Komunitas ini sering membahas tentang produk-produk yang berkualitas tapi ramah kantong, tentu saja dengan tips-tipsnya.

Audiophool

Kalo tadi ada audiophile, ada juga audiophool. Audiophool ini sebenarnya masih menjadi istilah baru bagi saya pribadi.

Menurut urban dictionary, audiophool adalah:

“One who spends mass amounts of cash on ridiculous Audio components and accessories. They truly believe they can tell a difference, and come up with elaborate excuses to justify these purchases.”

Mudah kan jadi audiophool? Tinggal beli barang audio mahal dan berharap suaranya bagus. hehe

Bagaimana sih suara yang baik dan benar?

Suara yang baik dan benar adalah suara yang kita dengarkan langsung dari sumbernya tanpa melalui proses elektronik, atau istilahnya non-amplified live event.

Terus, bagaimana kita bisa menilai suara itu baik dan benar padahal kita tidak pernah dengar suara aslinya seperti apa?

Kita cukup memahami faktor-faktor yang menentukan kualitas suara yang di-reproduksi oleh peralatan elektronik.

Jadi jangan kuatir kalau Anda merasa punya kuping yang standar. Itukan hanya perasaan Anda saja. Padahal Sang Pencipta sudah menciptakan telinga kita dengan sebaik mungkin!

Yang dibutuhkan adalah pengetahuan tentang apa yang seharusnya kita dengarkan sewaktu mendengarkan sistem. Dan tentu saja percaya diri yang tinggi untuk mengatakan “saya juga audiophile”.

Sebagai tambahan pengetahuan nih, ada perangkat yang cocok untuk mendukung para audiophile dengan Mainboard BIOSTAR Hi-Fi :D

biostar hi-fi

Beberapa kelebihan:

  • BIOSTAR Hi-Fi Mainboard mengadopsi Puro Hi-Fi + efek suara THX, menggunakan 11 teknik audio dan terdiri dari kegunaan “Smart Ears” memberikan pengalaman audio HiFi yang berbeda untuk pecinta audio high-end dan game.

  • BIOSTAR Hi-Fi A85W adalah motherboard dilengkapi dengan onboard audio besar, itu juga merupakan kombinasi yang bagus untuk musik, permainan dan overclocking.

  • Dibandingkan dengan motherboard umum, Biostar Hi-Fi motherbothers dapat mensupport headphone yang paling umum dan high-end, untuk mendapatkan kinerja audio yang jauh lebih baik. Mendengarnya maka Anda akan percaya.

  • Setiap BIOSTAR FM2 motherboard sekarang sepenuhnya kompatibel dengan prosesor AMD mendatang Richland dengan memperbarui BIOS dan Driver, dan kegunaan ini sudah tersedia.

  • Salah satu keuntungan utama dari BIOSTAR Hi-Fi motherboard adalah amplifier built-in yang dapat mendorong setiap produk earphone dengan distorsi yang sangat rendah, dan menganugerahi earphone Anda dengan 100% kualitas nada yang baik tanpa memerlukan kartu suara eksternal atau tambahan penguat earphone.

  • BIOSTAR Hi-Fi fitur perangkat lunak “PKS — multi Saluran Kalibrasi”, memungkinkan Anda untuk secara otomatis menyesuaikan jarak ke mikrofon pusat dan menciptakan lingkungan suara yang seimbang.